Rektor Lepas Kontingen Porseni V FKPTKIS

Pelepasan Kontingen Porseni V FKPTKIS
Pelepasan Kontingen Porseni V FKPTKIS
Pelepasan Kontingen Porseni V FKPTKIS
IAINU Kebumen mengirimkan kontingen Porseni V FKPTKIS yang diselenggarakan di UNUGHA Cilacap. Kegiatan yang diselenggarakan tanggal 25-27 Februari 2022 diikuti oleh seluruh Perguruan Tinggi yang berada di lingkungan Kopertais X Jawa Tengah.
Pelepasan kontingen dilakukan di Theatrical Room IAINU Kebumen (24/2) dan dihadiri oleh Rektor, Warek I, Warek II, Kabag Kemahasiswaan, Kabag Keuangan, dan seluruh kontingen.
Dalam acara tersebut, Imroatus Sholihah selaku offisial menyampaikan terdapat 16 peserta yang meliputi kegiatan Porseni meliputi cabang MHQ, MTQ, MQK, Bulu Tangkis, dan Futsal. “Mohon doa supaya dapat mengikuti agenda Porseni V FKPTKIS dengan lancar dan dapat kembali dengan membawa prestasi” pinta Imroah.
Wakil Rektor I bidang Akademik dan Kemahasiswaan, Benny Kurniawan dan Wakil Rektor II, Faisal, menyampaikan pentingnya menjaga sportifitas dan kesehatan selama mengikuti Porseni. Selain itu, aspek menjaga akhlak dan sopan santun penting dilakukan untuk menjaaga nama baik almamater perguruan tinggi.
Fikria Najitama, Rektor IAINU Kebumen, memberi semangat untuk melakukan yang terbaik demi prestasi yang maksimal. Dalam kesempatan tersebut, Rektor menyampaikan telah menyiapkan bonus bagi kontingen yang mendapatkan juara. “yang penting melakukan yang terbaik, dan juara adalah bonus. Namun bila juara telah disiapkan bonus” jelas Rektor.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *